Tempat Berbagi Informasi, Ilmu Pengetahuan dan Download secara gratis.

26 Mei 2010

Membuat Form Kontak Email di Blog

Halaman : > > Membuat Form Kontak Email di Blog

Seperti yang kita ketahui, standarnya blogger.com tidak menyediakan salah satu Fasilitas Form Email yang bisa di gunakan oleh pengunjung blog untuk menghubungi kita lewat email.

Jadi solusinya adalah kita harus membuat fasilitas itu sendiri dengan memanfaatkan berbagai fasilitas gratis yang di sediakan oleh berbagai situs yang ada di Internet.

Seperti misalnya, situs emailmeform.com, mycontactform.com, dan foxyform.com. (Sebenarnya masih banyak lagi situs serupa. Namun kamu bisa mencarinya sendiri di google)

Dari berbagai hasil percobaan yang saya lakukan, saya lebih cenderung memilih fasilitas form email dari situs foxyform.com.

Mengapa, karena kita tidak perlu daftar di situs tersebut, kita juga tidak perlu mengetahui bahasa atau kode web programming yang agak ribet. Bisa di katakan What You See Is What You Get (WYSIWYG) gitu lho :d

Selain itu, Form Email yang di hasilkan kelihatan lebih profesional. Karena sama sekali tidak ada iklan atau semacamnya kecuali sebuah link menuju ke foxyform.com (Wajarlah, karena yang buat form tersebut kan situs tsb). Dan terdapat Anti Spam-nya juga lho!

Lalu bagaimana caranya ?

Cukup simple and ngak ribet lagi....

1. Buka situs foxyform di http://www.foxyform.com.

2. Setelah itu kita harus melakukan pengaturan dengan memilih pilihan yang terdapat di bawah tulisan YOUR OPTION. Standarnya, option tersebut ada empat yaitu Title, Name, E-Mail, Subject. Tapi jika kita ingin menambahkan option yang lain, klik Show further option. Dan jangan lupa untuk mencentang required field, jika kamu merasa hal tsb harus di isi oleh si pengirim pesan.

3. Kamu juga bisa merubah warna atau font standar dari form yang di sediakan, dengan merubah warna background, warna font, jenis font dan warna font.

4. Trus masukkan alamat email kamu yang di gunakan untuk menerima pesan. Lalu klik Create Formular.

5. Terakhir, silakan Copy Paste Kode HTML yang ada si samping kanan dan masukkan ke dalam blog kamu.

Kode tersebut bisa kamu Paste di dalam template blog kamu (seperti punya saya, namun perlu sedikit di edit), atau bisa juga lewat posting blog (gunakan mode Edit HTML). Dan yang lebih bagus lagi adalah dengan membuat halaman baru pada blog, lalu masukkan kode HTML tersebut.

6. Simpan hasilnya, trus lihat hasilnya di blog kamu.

Hasil standarnya seperti di bawah ini :

Bagaimana menurut kamu...???:-/


DBK
Terima Kasih telah berkunjung dan membaca posting ini.
Punya Saran dan Kritik? Silakan tuliskan lewat form Komentar di bawah. Dan tolong jangan kasih komentar spam!
Find Me on : Facebook | Twitter | Mybloglog | Grup Dunia Internet | NetworkedBlogs

Bookmark Posting ini :
Ma.gnolia DiggIt! Del.icio.us Blinklist Yahoo Furl Technorati Simpy Spurl Reddit Google

 

Jumlah Komentar = 0 komentar:

Tuliskan Komentar Anda
pada Form di bawah

:)) :)] ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} ~x( :-t b-( :-L x( =))